Kondisi Geografi Wilayah Asia Tenggara

Pembahasan sebelumnya telah memaparkan secara panjang lebar tentang konferensi Asia Afrika. Selain itu, juga memberikan bahasan tentang pengertian diskusi yang penting untuk kita pelajari.

Kali ini, kita akan membahas tentang kondisi geografis dari wilayah Asia Tenggara. Wilayah Asia Tenggara dibedakan menjadi tiga daerah, yaitu Indocina, Semenanjung Malaka, dan kepulauan di ujung Tenggara Asia.


Letak Kawasan Asia Tenggara
Secara astronomis, Asia Tenggara berada pada garis lintang antara 29,10 LU sampai 110 LS dan pada garis bujur antara 920 BT sampai 1410 BT.

Secara geografis, wilayah Asia Tenggara berada di antara dua samudra, yaitu Pasifik dan Hindia dan antara tiga benua, yaitu Asia, Australia, dan Amerika. Luas wilayah Asia Tenggara ini yaitu 2.257.000 km2.

Sumber Daya Alam Asia Tenggara
Bentangan alam di Asia Tenggara memiliki tiga kerangka dasar, yaitu Dangkalan Sunda, Dangkalan Sahul, dan rangkaian pegunungan muda, yaitu Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania.

Dalam rangkaian pegunungan Sirkum Pasifik dan sirkum Mediterania ini terdapat gunung berapi yang masih aktif. Namun, abu letusan gunung berapi dan lavanya yang telah dingin dapat menyuburkan tanah yang ada disekitarnya.

Keadaan Iklim Asia Tenggara
Asia Tenggara mmiliki iklim tropis. Di mana iklim di wilayah tersebut mendapat pengaruh dari angin musim yang berasal dari gurun di Australia dan di daratan Asia.

Angin musim merupakan suatu gerakan massa udara yang terjadi karena suatu perbedaan tekanan udara antara dua wilayah. Angin ini menyebabkan Asia Tenggara memiliki dua musim, yaitu kemarau dan penghujan.

Kemudian, dari segi curah hujan. Pada bulan Oktober sampai April Pulau Jawa memiliki curah hujan yang terbanyak. Musim kering di wilayah tersebut terjadi pada bulan April sampai Oktober.

Sedangkan, di Myanmar dan Semenanjung Malaka bagian selatan, pada pertengahan Mei sampai Oktober mengalami musim hujan. Di Thailand sampai pantai indocina musim hujan terjadi pada bulan Oktober sampai Januari. Kemudian, di Filipina hujan dapat terjadi di sepanjang tahun.

Bentangan Budaya di Asia Tenggara
Bentangan budaya dibedakan menjadi dua yaitu daerah pedesaan dan daerah perkotaan. Daerah pedesaan didominasi oleh bentang budaya berupa lahan pertanian dan permukiman. Bentangan budaya di perkotaan didominasi oleh bangunan dan penduduk bekerja di sektor industri, perdagangan, dan jasa.

Kondisi Penduduk Asia Tenggara
Penduduk asli yang mendiami wilayah Asia Tenggara merupakan ras mongoloid yang telah mengalami asimilasi dengan Eropa, Timur Tengah, dan Jepang. Sebagian besar penduduk bermata pencaharian sebagai petani penghasil padi. Negara yang mampu menghasilkan padi, yaitu Indonesia, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Myanmar.

sumber:
L.N. Sukanti, D., dkk. Geografi dan Sosiologi: Pelajaran IPS Terpadu untuk SMP. Jakarta: Ganeca Exact.